H-1 Lebaran Di Bangka, “Ari Masak Laok”.

Oleh: Meilanto.
Menjelang 1 Syawal atau lebaran Idulfitri atau H-1 akan tampak perubahan bagi keluarga. Terutama di bagian dapur rumah tangga. Bagian dapur pada hari menjelang lebaran akan ramai dan asap mengepul. Warga akan memasak lauk pauk dan ketupat lepat yang akan disantap pada hari lebaran. Baik untuk keluarga atau handai taulan yang berkunjung silaturrahmi.
Ari masak laok diawali dengan hari sebelumnya kaum laki-laki yang mengambil daun kelapa muda untuk membuat ketupat dan lepat. Serta tak lupa tanaman jelutuk pandan hutan (Pandanus tectorius) untuk mengikat lepat.
Sebelum itu, kayu api telah dikumpulkan jauh-jauh hari untuk proses memasak. Ayam-ayam yang dipelihara mulai ditangkap dan disembelih. Selanjutnya daun kelapa yang masih muda dibersihkan, dibuang lidinya untuk membuat ketupat dan lepat. Untuk membuat ketupat dengan cara lidinya dibuang dari bagian pangkal sampai ujung dan bagian pinggir yang berwarna hijau juga dibuang.
Setelah daunnya siap maka proses selanjutnya yaitu menganyam daun. Daun dianyam kemudian diterik/ dikencangkan supaya tidak lepas dan terlihat rapi. Beras dimasukkan pada bagian ujung. Sementara itu untuk membuat lepat, daun kelapa dipotong sekitar 10-20 cm. Lidinya dibuang tipis rata dengan daun. Lepat dibuat dengan tiga lipatan.
Bagian ujung dipotong meruncing dan beri hiasan berupa gerigi-gerigi. Pada ari masak laok, ayam dimasak dengan varian menu yang beragam. Lempah kuning, masak kecap, rendang dan lain sebagainya, ketupat lepat akan dimasak secara bergiliran. Proses memasak masih menggunakan kayu api.
Bagi keluarga yang memiliki rezeki lebih, mereka akan membuat dodol (ngiluk dodol) sebagai kue khas lebaran. Setelah ketupat, lepat dan lauk sudah masak, sebagai sajian berbuka puasa hari terakhir adalah makanan tersebut.
Biasanya setelah masak ketupat digantung supaya air yang rebusan bisa menetes agar tidak cepat basi.
*Selamat Masak Laok. (Red).
Good https://rb.gy/4gq2o4
Awesome https://t.ly/tndaA
Good https://lc.cx/xjXBQT
What’s Happening i am new to this, I stumbled upon this I’ve found It positively useful and it has helped me out loads. I am hoping to give a contribution & aid different users like its helped me. Great job.
Spot on with this write-up, I truly assume this web site wants far more consideration. I’ll in all probability be again to learn rather more, thanks for that info.